Bebek Tidak Mau Makan: Penyebab, Cara Mengatasi, Faktor Penghambat, Hingga Penunjang
Salah satu hal yang memicu produktivitas bebek menurun yaitu nafsu makannya yang turun. Kendala peternak seperti bebek tidak mau makan haruslah diatasi agar tidak menimbulkan kerugian.
Kerugian tersebut menjadi beberapa hal yang memang mengakibatkan kesehatan bebek bisa terganggu seperti:
- Bobot bebek turun drastis
- Bebek lemas
- Bebek tidak mau bertelur
Jika Anda mendapati beberapa hal yang menyerang bebek yang Anda budidayakan tentu ada beberapa langkah yang Anda ambil untuk mengatasinya.
Tentu saja ada penyebab bebek susah makan sehingga anda harus mencari tahu penyebabnya dan mencari tahu cara paling tepat untuk mengatasi masalah ini pada bebek.
Daftar Isi
1. Faktor Penghambat Pertumbuhan Bebek
Semua peternak pasti mengharapkan bebek yang bisa tumbuh besar dalam waktu yang cepat. Umumnya, bebek sudah bisa dipotong pada umur 40 hari dan bertelur saat umurnya 6 bulan. Jika bebek masih belum bertumbuh dengan normal, anda harus perhatikan faktor penghambat berikut ini:
Kondisi Kandang Kurang Kondusif
Penghambat nafsu makan pada bebek yang pertama adalah kondisi kandang yang kurang kondusif bagi bebek tersebut. Ada banyak sekali jenis kandang bebek, seperti kandang postal, kandang baterai, dan kandang ranch.
Setiap jenis kandang tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, anda hanya perlu mencari sesuai dengan kebutuhan anda.
Sedangkan kondisi kandang yang ideal harus dilihat dari banyak faktor, yaitu suhu ruangan, sirkulasi udara, kepadatan kandang, penerangan, hingga kebersihan kandang.
Jika ada salah satu faktor yang membuat kandang kurang ideal, lebih baik anda segera memperbaiki kondisi keuangan tersebut.
Jenis Pakan yang Dikonsumsi
Pakan yang tidak tepat juga menjadi sumber utama yang membuat bebek tidak mau makan. Sebenarnya tidak sulit memberikan pakan kepada bebek.
Namun, bebek tidak akan makan jika makanan yang anda berikan tidak berkualitas. Karena itu, selalu pastikan kualitas makanan anda sebelum memberikannya kepada bebek.
Beberapa rekomendasi jenis pakan yang bisa Anda sesuaikan untuk menunjang nafsu makan bebek, salah satunya dengan mempertimbangkan kebutuhan nutrisi hariannya. Jenis pakan yang bisa Anda terapkan dan buat berikut ulasan mengenai Jenis Pakan Bebek Untuk Meningkatkan Bobot.
Kualitas DOD
DOD adalah nama lain dari bibit bebek. DOD atau bibit bebek yang tidak unggul pasti akan menghasilkan keturunan yang tidak unggul juga. Hal ini membuat bebek mudah terserang penyakit dan banyak masalah. Salah satunya adalah tidak nafsu makan.
Ciri-ciri bibit bebek yang unggul adalah memiliki bulu yang bersih serta mulus, bobot yang ideal, matanya terbuka, pusar kering, dan dapat berjalan dengan normal.
2. Penyebab Bebek Tidak Mau Makan
Pasti ada beberapa hal yang menyebabkan bebek tidak mau makan. Anda harus mencari penyebab tersebut agar dapat mengatasinya dengan efektif. Secara umum, penyebab berikut ini bisa membuat bebek tidak mau makan:
Kualitas Makanan Bebek yang Buruk
Penyebab bebek tidak mau makan pertama yang harus anda perhatikan adalah kualitas pakan bebek yang tidak sesuai. Kriteria kualias pakan bebek dapat dilihat dari kandungan nutrisinya.
Pakan untuk bebek haruslah mengandung protein yang cukup tinggi agar bebek dapat tumbuh besar, memiliki nafsu makan yang besar, hingga bisa bertelur dengan normal. Selain itu, pakan bebek juga harus mengandung lemak dan karbohidrat.
Lemak dan karbohidrat berfungsi sebagai sumber energi bagi bebek. Dengan lemak dan karbohidrat yang tepat, bebek bisa aktif bergerak. Kualitas pakan yang tepat juga membuat bebek lebih kebal terhadap penyakit.
Kesehatan Menurun
Kesehatan bebek sangat berpengaruh terhadap nafsu makannya. Semakin buruk kesehatan bebek, semakin rendah juga nafsu makan bebek tersebut. Kalau melihat bebek kehilangan nafsu makan, anda harus memeriksa kondisi kesehatannya.
Ada banyak sekali penyakit yang membuat bebek kehilangan nafsu makan, seperti kolera, white eye, coccidiosis, coryza, salmonellosis, sinusitis, stress, hingga keracunan makanan tertentu.
Banyak faktor yang membuat bebek mengidap penyakit, seperti kondisi kandang yang memang buruk, pakan yang tidak baik, hingga keturuan dari induk yang sakit.
Setiap penyakit yang menyerang penyakit bebek tentu sangat beragam, hal inilah yang harusnya Anda ketahui untuk menangani secara tepat penyakit yang menyerang. Setiap gejala yang ditimbulkan juga berbeda-beda, maka Anda bisa menyimak penjelasan tim ahli peternakan kami mengenai Jenis Penyakit Bebek dan Cara Mengatasinya.
Kondisi Lingkungan Sekitar yang Tidak Ideal
Kondisi kandang dan lingkungan sekitar bisa menjadi faktor yang dapat menurunkan nafsu makan dari bebek. Karena itu, selalu usahakan kamu bisa membuat kondisi lingkungan yang baik untuk bebek.
Bebek dapat stress jika tinggal dalam lingkungan yang kurang baik. Stress ini yang membuat bebek tidak mau makan. Pada kasus yang sudah parah, bebek dapat mati karena stress.
3. Cara Mengatasi Bebek Tidak Mau Makan
Anda harus segera mengatasi masalah bebek yang tidak mau makan ini secepat mungkin sebelum membuat bebek mati. Beberapa cara mengatasi bebek tidak mau makan yang dapat anda lakukan adalah:
Cek Kesehatan Secara Berkala
- Kesehatan yang menurun atau serangan penyakit menjadi salah satu penyebab bebek yang tidak mau makan. Karena itu, periksa kesehatan bebek secara berkala dengan cara yang mudah.
- Periksa kesehatan bebek mulai dari kondisi bulunya. Bebek yang sehat memiliki bulu yang kering serta rapi, kedua mata yang terbuka bersih, aktif bergerak, tidak pincang saat berjalan.
- Beberapa penyakit memang dapat membuat bulu bebek tampak kusam. Penyakit lainnya membuat mata bebek terlihat tidak sehat. Bebek yang tidak aktif bergerak menandakan bahwa bebek tersebut kekurangan energi.
Pemberian Pakan yang Sesuai
Agar bebek mau makan, anda harus memberikan pakan yang tepat. Sumber pakan yang tepat untuk bebek adalah yang mengandung protein dan energi, seperti padi, bungkil kelapa, jagung, dedak, dan masih banyak lagi.
Pakan tersebut mengandung energi yang cukup untuk bebek agar bisa tumbuh dan aktif bergerak.
Bebek juga sering tidak mau makan bila pakan yang biasa dimakan tiba-tiba berubah. Ganti perlahan pakan bebek kalau anda ingin menggantinya. Menggantinya secara langsung akan membuat bebek merasa itu bukan makanannya.
Untuk peternak, ada juga beberapa syarat dalam memenuhi pakan untuk bebek. Syarat tersebut adalah mudah diperoleh, ada dalam jumlah yang banyak, dan memiliki harga yang murah.
Kebutuhan pakan sangat penting dan krusial untuk menghasilkan kualitas telur yang bagus, maka kebutuhan nutrisi harian haruslah disesuaikan. Ulasan untuk menunjang produksi telur semakin meningkat, berikut penjelasan mengenai Jenis Pakan Bebek Petelur dan Cara Membuatnya.
Pembudidayaan bebek tidak selalu mudah, seringkali petani bebek mengalami kendala yang sangat merugikan bagi mereka. Karenanya, tim GDM mengadakan pelatihan bebek untuk membantu dulur memaksimalkan hasil ternak Anda. Yuk gabung pelatihannya langsung dengan klik gambar di bawah ini:
Ada banyak hal yang bisa Anda pelajari langsung dari pelatihan budidaya bebek tersebut. Mulai dari persiapan kandang, pembuatan pakan, penanganan terhadap penyakit, serta tips dan trik untuk memaksimalkan hasil ternak Anda. Tunggu apa lagi? yuk segera daftarkan diri Anda dengan meng-klik link berikut ini.
Penggunaan Ramuan Herbal
Memberikan ramuan herbal juga bisa meningkatkan nafsu makan bebek. Ada lima jenis ramuan herbal yang paling bagus dalam meningkatkan nafsu bebek.
Ramuan herbal pertama yang dapat anda buat adalah rebusan daun katut. Tanaman yang satu ini memiliki kandungan vitamin A. Cara membuatnya juga sangat gampang. Cari daun katut yang sudah agak layu dan keringkan selama beberapa hari. Setelah itu, blender daun katut kering tersebut dan campurkan dalam pakan bebek.
- Daun beluntas juga bisa digunakan sebagai bahan ramuan herbal untuk meningkatkan nafsu makan bebek. Daun beluntas mengandung karotenoid yang membuat bebek lebih sehat. Cara membuatnya tidak jauh berbeda membuat ramuan herbal dari daun katut.
- Ramuan herbal selanjutnya dapat dibuat dari kunyit. Selain berguna untuk kesehatan manusia, kunyit ternyata juga bisa meningkatkan nafsu makan bebek. Hal ini karena bebek mengandung anti bakteri sehingga bisa menghindarkan bebek dari penyakit.
- Cara membuat ramuan herbal dari kunyit sangat mudah. Anda hanya cukup memarut kunyit dan campurkan dalam minuman bebek. Diamkan selama beberapa hari terlebih dahulu agar seluruh air tercampur rata dengan kunyit sebelum memberikan kepada bebek.
- Selanjutnya, anda juga bisa menggunakan daun pepaya sebagai ramuan herbal untuk bebek. Daun pepaya memiliki fungsi untuk menghindarkan bebek dari parasit, menjaga daya tahan tubuh, hingga meningkatkan nafsu makan.
- Cincang daun pepaya dalam ukuran yang sangat kecil dan campurkan dalam minuman bebek. Daun pepaya memiliki getah yang sangat penting untuk meningkatkan nafsu makan bebek.
- Jahe juga bisa digunakan sebagai bahan ramuan herbal karena terdapat kandungan salakol. Kandungan salakol sendiri berfungsi untuk meningkatkan stamina bebek serta nafsu makan bebek. Tumbuh halus beberapa ruas jahe. Campurkan dalam pakan dan minuman bebek.
Berikan salah satu dari kelima ramuan herbal penambah nafsu makan bebek tersebut secara rutin kepada bebek. Dengan kandungan nutrisi dari ramuan herbal tersebut, nafsu makan bebek akan meningkat dengan pesat.
4. Faktor Penunjang Bebek Tidak Mau Makan
Selain mengatasinya, anda juga harus memperhatikan beberapa faktor yang bisa meningkatkan nafus makan bebek. Beberapa faktor yang menambah nafsu makan bebek adalah:
Mengkondisikan Kualitas Kandang
Kualitas kandang yang baik menjadi salah satu faktor penunjang yang membuat bebek makan dengan lahap. Ada banyak hal yang harus anda perhatikan untuk menjaga kondisi kandang yang baik.
- Kandang yang bersih dari kotoran menjadi salah satu syaratnya. Kotoran bebek mengandung bakteri dan virus sehingga dapat menyebarkan banyak penyakit kepada bebek itu sendiri.
- Kondisi sekitar kandang juga harus diperhatikan karena dapat membuat bebek stress. Jangan biarkan kondisi sekitar kandang terlalu berisik atau ada predator yang lewat. Bebek sangat gelisah dalam kondisi seperti itu.
- Pastikan kandang memiliki ventilasi udara agar sirkulasi udara dapat berjalan dengan lancar. Pastikan atap kandang cukup tinggi agar tidak terlalu panas ketika siang hari. Gunakan juga atap yang kuat agar dapat menahan hujan atau hembusan angin.
- Suhu ruangan yang paling ideal untuk kandang bebek adalah sekitar 27oC sampai 30oC. Kondisi yang terlalu panas atau dingin dapat menyebabkan penyakit dan kegelisahan bagi bebek.
Pemberian Suplemen Untuk Bebek
Meningkatkan nafsu makan bebek juga bisa dilakukan dengan memberikan suplemen yang tepat. Suplemen yang tepat harus mengandung bakteri baik, mampu meningkatkan sistem pencernaan, murah, dan meningkatkan keuntungan.
Suplemen organik cair dari GDM merupakan salah satu suplemen terbaik untuk bebek. Terbuat dari banyak bakteri baik yang dapat meningkatkan sistem pencernaan dan nafsu makan bebek.
Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan mampu memperbaiki sistem pencernaan serta meningkatkan nafsu makan pada bebek.
Selain itu menunjang untuk meningkatkan daya cerna dan menyerap nutrisi pakan bebek sehingga dapat mempercepat masa panen bebek.
Pakan yang Anda berikan bisa meningkat kualitasnya, dan lebih mudah diserap oleh sistem pencernaan bebek, karena Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan menghasilkan enzim fitase.Enzim fitase ini berfungsi untuk meningkatkan unsur protein dan mineral (P,Me,Fe,Zn,Ca) pada pakan bebek.
Berikut ini adalah cara mengaplikasikan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan
- Siapkan 0,3 ml/ekor atau 300 ml/1000 ekor Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan.
- Campurkan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan pada air minumnya atau pakannya.
- Aplikasikan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan setiap hari pada pagi atau sore hari.
Nah Untuk Anda yang masih mengalami kendala dalam mengatasi bebek tidak mau makan, sebaiknya Anda berkonsultasi dengan tim ahli peternakan kami melalui link berikut ini: