indonesia go green 2018

GDM Organik Meramaikan Indonesia Go Green 2018

Beberapa hari yang lalu, Surabaya menyaksikan kemeriahan acara lingkungan terbaik, yaitu Indonesia Go Green ITS Exposure Green Technology & Green ‘Hero’ In Collaboration.

 

Indonesia Go Green 2018 adalah acara peduli lingkungan hijau dengan berkonsep ramah lingkungan. Tujuan dari acara ini yaitu untuk memperkenalkan pentingnya kebiasaan menjaga dan melestarikan lingkungan.

 

Acara yang bertujuan sebagai ajang kampanye peduli lingkungan ini diikuti oleh berbagai lapisan masyarakat. Mulai dari masyarakat umum, komunitas pecinta lingkungan hingga produsen/perusahaan produk ramah lingkungan yang perduli dengan upaya pelestarian lingkungan.

 

Salah satu rangkaian acara terbaiknya adalah talkshow dengan para pejuang lingkungan, pameran produk ramah lingkungan, edukasi tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, pelatihan membuat produk-produk ramah lingkungan dan masih banyak lagi.

 

Disinilah visi-misi GDM Organik dalam mewujudkan Indonesia lestari dan Gemah Ripah Loh Jinawi dibuktikan. Hal ini didukung oleh produk-produk GDM yang berkualitas, ber-SNI dan 100% organik. Diharapkan melalui penggunaan produk-produk ramah lingkungan ini, masyarakat dapat turut mewujudkan Indonesia yang lestari, sehat dan bebas residu berbahaya.

 

Acara Indonesia Go Green ITS Exposure Green Technology & Green “Hero” In Collaboration ini dilaksanakan selama 4 hari, yaitu mulai 8-11 November 2018.

 

Selama 4 hari, pengunjung dapat menikmati berbagai rangkaian acara yang sangat meriah.

Diantaranya yaitu :
  • Talkshow para pejuang lingkungan
  • Dongeng Anak Anak Tema Lingkungan (GOW)
  • Seminar Green Building
  • Pelatihan Cara Membuat Cuka Apel Dan Cuka Nanas
  • Presentasi Green Technos
  • Lomba Robot Soccer Dan Pengangkut Sampah
  • Presentasi Hidroponik & Variasi Bertani Modern
  • Bagi-Bagi 100 Bibit Tanaman Bersama ITS Dan Komunitas Go Green disepanjang acara
  • Serta masih banyak lagi kegiatan seru lainnya.

 

Selain rangkaian acara seru tersebut, pengunjung juga berkesempatan untuk mengunjungi stand-stand pameran produk ramah lingkungan. Ada puluhan stand produk ramah lingkungan yang dipamerkan. Seperti stand GDM Organik dengan tema “Rajanya Pupuk Organik Ber-SNI”. Stand TLF dengan tema “Inovas Regenerasi Sel Secara Organik”, dan masih banyak lagi produk-poduk ramah lingkungan lainnya.

 

Nah, itu adalah sedikit cuplikan acara Indonesia Go Green ITS Exposure Green Technology & Green “Hero” In Collaboration yang dilaksanakan di Mall City World beberapa waktu lalu.

 

Apakah Anda juga turut berpartisipasi dalam acara tersebut? Bagaimana pendapat Anda tentang acara ini?

 

Jika Anda belum berkesempatan untuk mengikuti acara Indonesia Go Green ITS Exposure Green Technology & Green “Hero” In Collaboration 2018, tunggu acara serupa ditahun-tahun berikutnya yaa.

 

Ayo terus dukung produk-produk ramah lingkungan untuk kehidupan yang lebih baik.

 

Salam Go Organik

 

Bibawah ini adalah keseruhan Acara Indonesia Go Green 2018

Share your thoughts