Cara Agar Tabulampot Cepat Berbuah dan Lebat

Ada banyak metode menanam tanaman buah. Salah satunya adalah menanam tanaman buah di dalam pot atau lebih dikenal dengan nama tabulampot. Ada banyak sekali keuntungan dari metode yang satu ini, seperti lebih hemat lahan. Jadi, metode ini cocok bagi anda yang tidak memiliki lahan untuk menanam pohon buah.

Beberapa komoditas yang sangat menarik untuk dibudidayakan dalam bentuk tabulampot salah satunya:

  • Jeruk
  • Mangga
  • Sawo
  • Apel
  • Jambu biji
  • Jambu air
  • Anggur
  • Alpukat

Tentu ada beberapa tantangan menggunakan metode tabulampot, yaitu membuat pertumbuhan buah tetap normal. Ada banyak cara yang harus anda lakukan agar tabulampot cepat berbuah. Tanaman tabulampot yang cepat berbuah menandakan anda telah sukses menanam dan merawatnya dengan benar.

Lalu bagaiman langkah yang tepat untuk meningkatkan kualitas tabulampot agar lebih maksimal , berikut penjelasannya:

Penghambat Pertumbuhan Tabulampot Berbuah

Tanaman tabulampot yang lambat berbuah biasanya dihambat oleh berbagai masalah. Anda harus mencari masalah tersebut agar bisa mencari cara tabulampot cepat berbuah. Pada umumnya, berikut inilah hal yang menghambat pertumbuhan tanaman tabulampot:

1. Kualitas Bibit Tabulampot

bibit tabulampot

Baik menanam tanaman buah pada tanah langsung atau di dalam pot, bibit menjadi syarat mutlak untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Bibit yang tidak berkualitas akan menghasilkan tanaman yang buruk pula.

Kualitas bibit tanaman buah sebenarnya sudah bisa anda lihat dari tanaman induknya. Jika tanaman induk sering terserang penyakit, berukuran kecil, dan jarang berbuah, maka bibit dari induk tersebut juga tidak jauh berbeda.

Kesalahan memilih bibit yang tidak berkualitas itulah yang menyebabkan tanaman buah yang anda tanam di dalam pot tidak bisa tumbuh sesuai harapan.

2. Media Tanam Kurang Subur

Penghambat selanjutnya yang sering membuat tabulampot tidak tumbuh dengan maksimal adalah media tanam.

Anda pasti sudah mengetahui kalau kesuburan tanaman sangat bergantung dari media tanam. Jika media tanam yang anda gunakan buruk, maka tanaman buah juga akan kesulita untuk bisa tumbuh.

Terlebih lagi untuk tanaman buah yang ditanam di dalam pot karena sangat bergantung dari nutrisi pada sedikit media tanam yang terdapat di dalam pot tersebut.

3. Kurangnya Perawatan

Jika tabulampot masih tidak tumbuh dengan subur, padahal anda sudah memilih bibit yang berkualitas dan media tanam yang subur, mungkin penyebabnya adalah kesalahan dalam melakukan perawatan.

Perawatan yang tepat sangat penting agar tanaman buah dapat berkembang dengan optimal. Anda harus melakukan perawatan secara rutin dan konsisten. Kurangnya perawtaan yang anda berikan akan membuat tanaman buah dalam pot kesulitan untuk tumbuh dan berbuah.

Seperti tanaman pada umumnya, tabulampot juga bisa terserang penyakit, hama, hingga gulma. Membiarkan tabulampot terbengkalai akan membuatnya tidak bisa tumbuh dengan optimal atau bahkan mengalami kematian.

Cara Memaksimalkan Pertumbuhan Tabulampot

Ada beberapa cara agar tabulampot cepat berbuah yang bisa anda lakukan segera. Pastinya, anda harus melakukan perawatan rutin untuk membuat tanaman tabulampot cepat berbuah. Lakukan beberapa langkah untuk untuk membuat tabulampot berbuah lebat:

1. Pemilihan Jenis Bibit

Agar tabulampot bisa berbuah dengan cepat, anda harus memilih jenis bibit yang tepat terlebih dahulu. Kalau anda ingin menanam mangga di dalam pot, pilihlah bibit mangga yang berkualitas agar tabulampot mangga cepat berbuah.

  • Jenis bibit sendiri terbagi menjadi dua, yaitu bibit generatif dan bibit vegetatif. Kedua jenis bibit ini memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.
  • Bibit generatif merupakan bibit yang dihasilkan dari hasil perkawinan putik dan benang sari dari bunga tanaman buah. Intinya bibit generatif merupakan biji dari buah yang ingin anda tanam. Jika anda ingin menanam alpukat, pilihlah biji alpukat yang berkualitas agar tabulampot alpukat cepat berbuah.
  • Sedang bibit vegetatif merupakan salah satu bagian dari tanaman yang dipotong dan dijadikan bibit. Bagian yang bisa dijadikan bibit vegetatif adalah akar, batang, hingga ranting. Misalnya, anda ingin menanam pohon jeruk, maka carilah bibit vegetatif yang memang bagus agar tabulampot jeruk cepat berbuah.
  • Kelebihan dari bibit generatif adalah mampu menghasilkan tabulampot yang lebih kuat dan unggul dibandingkan induknya. Selain itu, kemampuan adaptasi tanaman dari bibit generatif juga lebih bagus sehingga tidak mudah gugur saat anda tanam dalam pot. Umur tabulampot dari bibit generatif juga lebih panjang.
  • Kekurangan dari jenis bibit yang satu ini adalah proses tumbuhnya cukup lama dibandingkan jenis bibit vegetatif.
  • Bibit vegetatif memiliki kelebihan mampu tumbuh lebih cepat dan memiliki sifat yang sama persis seperti induknya. Jika anda sudah menemukan pohon induk yang berkualitas, maka anda bisa mencoba mendapatkan bibit vegetatif dari pohon induk tersebut.
  • Tidak terlalu kuat menjadi salah satu kekurangan menggunakan jenis bibit vegetatif. Namun, untungnya anda menanam di dalam pot yang bisa anda jauhkan dari segala bahaya.
  • Setelah memilih jenis bibit yang akan anda gunakan, anda juga harus memastikan kualitas bibit tersebut. Hal pertama yang dapat anda perhatikan adalah tanaman induk yang bibitnya telah anda dapatkan. Jika anda ingin agar tabulampot jeruk cepat berbuah, pilihlah tanaman induk jeruk yang juga cepat berbuah dan tahan dari penyakit.
  • Selain itu, perhatikan juga bentuk bibit tabulampot yang ingin anda tanam. Bibit tabulampot haruslah berbentuk sempurna. Misalnya, anda harus memilih bibit tanpa luka jika anda ingin tabulampot pepaya cepat berbuah.
  • Beberapa ahli menyarankan untuk menggunakan bibit vegetatif karena pertumbuhannya lebih cepat dan mengikuti sifat asli induknya. Jika anda ingin menanam tabulampot buah naga agar cepat berbuah, maka pilihlah bibit vegetatif.

2. Perbaikan Kualitas Media Tanam

Cara menanam tabulampot agar cepat berbuah yang bisa anda lakukan selanjutnya adalah memperhatikan media tanam. Tabulampot akan menyerap nutrisi dari media tanam. Media tanam yang buruk akan menyebabkan pertumbuhan tabulampot yang buruk juga.

  • Salah satu cara memperbaiki kualitas media tanam adalah dengan mengganti komposisinya. Idelanya, media tanam menggunakan campuran dari tanah, pupuk kandang, dan pasir dengan perbandingan 1:1:1.
  • Kualitas media tanam juga bisa anda perhatikan dari unsur kimia, seperti derajat keasaman, kapasitas tukar kation, C-Organik, bahan organik, dan unsur hara yang terkandung.
  • Derajat keasaman media tanam harus disesuaikan dengan jenis tanaman buah yang anda tanam. Namun, umumnya harus netral.
  • Kapasitas tukar kation dan C-Organik pada media tanam harus bernilai tinggi karena menandakan kualitas tanah dalam mengikat unsur hara yang berkualitas.
  • Semakin tinggi kandungan bahan organik dan unsur hara pada media tanam juga akan sangat bagus karena  dapat menunjang pertumbuhan tabulampot.
  • Anda dapat meningkatkan kapasitas tukar kation, C-Organik, bahan organik, dan unsur hara pada media tanam dengan memberikan pupuk yang tepat.

3. Lakukan Perawatan Berkala

Apapun jenis tanaman buah yang anda tanam, lakukan perawatan rutin agar tabulampot cepat berbuah. Setiap tanaman buah membutuhkan perawatan yang hampir sama, seperti penyiraman, pemangkasan, penyiangan, dan pemberian pupuk.

  • Kebanyakan tanaman buah membutuhkan media tanam yang lembap. Namun, ada juga beberapa jenis tanaman buah yang tidak butuh terlalu banyak air. Penyiraman dilakukan berdasarkan jenis buah yang anda tanam. Pastikan tidak ada genangan air pada media tanam setelah anda menyiramnya.
  • Anda juga dapat memangkas bagian tabulampot yang sudah rusak, kering, ataupun terkena penyakit. Hal ini akan membantu agar kerusakan tidak menjalar pada bagian yang lain. Pertumbuhan tabulampot juga tidak terganggu.
  • Penyiangan dilakukan untuk memastikan tidak ada gulma yang tumbuh di dalam pot. Gulma dapat tumbuh dengan sangat cepat dengan mengambil nutrisi dari tabulampot yang anda tanam.
  • Pemberian pupuk dengan cara dan dosis yang tepat sangat penting untuk membuat tabulampot tumbuh cepat. Terlalu sedikit atau kebanyakan memberikan pupuk malah akan membuat tabulampot mati.

Faktor Penunjang Agar Tabulampot Cepat Berbuah

Selain mengetahui cara merawat tabulampot agar cepat berbuah, anda juga harus mengetahui faktor yang menunjang pertumbuhan buah pada tabulampot. Cobalah untuk melakukan beberapa hal ini untuk menunjang pertumbuhan tanaman tabulampot:

perawatan tabulampot

1. Pengendalian Hama dan Penyakit

Hama dan penyakit bisa menjangkit tabulampot dan menyebabkan kerusakan pada beberapa bagian tabulampot sehingga pertumbuhannya terganggu. Agar tabulampot cepat berbuah, anda harus bisa mencegah serangan hama dan penyakit.

Anda dapat mencegah datangnya hama dengan memperhatikan lingkungan sekitar tabulampot. Jaga agar lingkungan sekitar tetap bersih dan tidak terlalu lembap.

Jika tabulampot sudah terserang hama, anda dapat memangkas bagian yang terserang agar tidak menular pada bagian lain.

Pencegahan serangan penyakit bisa anda lakukan dengan memilih bibit yang memang tahan penyakit. Penyakit pada tabulampot umumnya disebabkan oleh jamur atau bakteri. Jamur dan bakteri akan tumbuh dengan cepat di tempat yang lembap. Karena itu, pastikan sekitar tabulampot tidak terlalu lembap.

2. Jenis dan Dosis Pemupukan

Anda sudah mengetahui kalau pemberian pupuk kepada tabulampot sangat penting untuk mempercepat pertumbuhannya. Ada dua jenis pupuk yang bisa anda berikan untuk tabulampot, yaitu pupuk kimia dan pupuk organik.

Seperti namanya, pupuk kimia telah melewati proses kimia sehingga lebih rentan untuk merubah susunan kimia media tanam. Hal ini juga akan berdampak pada pertumbuhan tabulampot.

Sedangkan pupuk organik terbuat dari bahan-bahan alami sehingga lebih aman. Namun, anda harus menggunakannya dalam dosis yang banyak untuk menunjang pertumbuhan tabulampot.

Anda tidak perlu bingung memilih pupuk untuk tabulampot agar cepat berbuah karena ada pupuk yang aman untuk tabulampot dengan kandungan unsur hara yang banyak, yaitu pupuk organik GDM dengan produk unggulan Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Buah, GDM Granule SAME dan GDM Black Bos

GDM SAME DAN BLACKBOS

GDM Granule SAME dan GDM Black Bos mengandung berbagai unsur hara, mineral, dan bahan organik yang sangat dibutuhkan untuk kesuburan tanah. Selain itu, ada pula kandungan bakteri baik yang akan meningkatkan kualitas media tanam.

Tidak hanya membuat tabulampot cepat berbuah, Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Buah juga akan membuat buah yang dihasilkan lebih berkualitas dengan bobot yang lebih berat.

Gunakan pupuk GDM Granule SAME dan GDM Black Bos dengan dosis yang tepat agar bisa pertumbuhan tabulampot lebih optimal.

Untuk jumlah yang cukup banyak, Anda bisa berkonsultasi dengan tim ahli pertanian kami melalui tombol dibawah ini:

Share your thoughts