cara menanam bunga mawar

Cara Menanam Bunga Mawar Agar Cepat Berbunga Lebat dan Berlipat Keuntungan

Bisnis tanaman hias bunga mawar? kenapa tidak. Hal ini bisa menjadi prospek yang menarik dengan cara menanam mawar secara benar.

Namun yang perlu dulur ketahui, bunga mawar memiliki potensi berbunga cantik dan mekar.

Sebab hal ini sangat berpengaruh dengan kualitas harga jualnya nanti.

Salah satu mitra kami pemilik bisnis tanaman hias di Pasuruan, memberikan testimoni menarik berikut ini:

Testimoni Bunga Mawar Mitra GDM di Pasuruan
Testimoni Bunga Mawar Mitra GDM di Pasuruan

Perawatan yang beliau lakukan berfokus pada kualitas mekarnya dan inilah yang membuat bisnis bunga mawar potong berkembang.

Dulur bisa melihat sendiri, sebelum mekar tanaman mawar juga subur dan setelah beberapa pekan bunga mawar mulai mekar.

Bunga mawar yang dihasilkan tidak hanya mekar, namun juga segar dan menarik. Jenis bunga mawar seperti inilah yang menunjang kualitas harga jual semakin bagus.

Terlebih bunga mawar potong biasanya digunakan untuk bisnis bucket bunga, penghias ruangan maupun untuk dijual sebagai tanaman hias.

Banyak pilihan pangsa pasar yang bisa dulur bidik, sesuai dengan potensi banyaknya kebutuhan bunga mawar saat ini.

Lalu apa sih tips untuk cepat membuat bunga mawar cepat berbunga?

Dan bagaimana menangani bunga mawar yang belum bisa tumbuh secara maksimal dan berbunga?

Simak penjelasan secara lengkapnya berikut ini:

Syarat Tumbuh Bunga Mawar

Agar mawar cepat berbunga, pastikan dulur menanamnya pada tempat yang tepat.

Oleh sebab itu, syarat tumbuh bunga mawar sangatlah penting untuk dipahami.

syarat tumbuh tanaman mawar

Tanaman mawar kebanyakan tumbuh di daerah belahan bumi Utara (Sub Tropis), sehingga menghendaki :

a. Iklim

  • Curah Hujan 1500 – 3000 mm/tahun
  • Sinar matahari 5 – 6 jam per hari (terutama pagi hari)
  • Temperatur optimum 18˚ – 26˚C
  • Kelembaban udara 70 – 80 %
  • Ketinggian tempat 560 – 800 m dpl.

b. Media Tanam

  • Jenis Tanah Andosol, Latosol
  • Tekstur tanah liat berpasir
  • Struktur tanah subur, gembur, kaya bahan organik, aerasi dan drainase baik.
  • Keasaman tanah (pH) 5,5 – 7,0.

Setelah memahami apa saja syarat tumbuh bunga mawar yang perlu dipenuhi, maka langkah selanjutnya adalah melakukan penanaman. Berikut ini adalah panduannya:

Cara Menanam Bunga Mawar Di Pot

Ada 5 tips penting dalam memaksimalkan tanaman bunga mawar berbunga mekar cantik:

1. Mempersiapkan media tanam

2. Memilih bibit atau biji bunga mawar

3. Teknis penanaman bunga mawar

4. Cara merawat mawar agar cepat berbunga

5. Memilih pupuk bunga mawar

Berikut ini adalah penjelasan secara lengkapnya, pastikan memahami setiap tahapannya ya lur:

1. Persiapan Media Tanam Bunga Mawar

Media tanam bunga mawar sebaiknya disesuaikan dengan syarat tumbuh bunga mawar, yang menyukai tanah liat berpasir, subur, gembur, dan kaya bahan organik.

media tanam bunga mawar
media tanam bunga mawar

Oleh karena itulah, dulur harus melakukan persiapan media tanam dengan baik dan benar, agar bibit/benih yang ditanam dapat tumbuh optimal.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah panduan cara persiapan media tanam bunga mawar:

GDM SAME DAN BLACKBOS
Pupuk dasar untuk media tanam bunga mawar
  1. Siapkan media tanam mawar yang terdiri dari tanah humus, kemudian campur dengan tanah berpasir. Perbandingan yang disarankan adalah (1:1).
  2. Masukkan media semai tersebut kedalam pot hingga mendekati bibir pot.
  3. Sirami dengan air hingga lembab.
  4. Siapkan 250 ml GDM Black BOS, kemudian tuangkan kedalam sprayer. Aduk hingga homogen.
  5. Semprotkan larutan GDM Black BOS tersebut keseluruh permukaan media tanam. Dosis ini bisa digunakan untuk banyak pot tanaman.
  6. Taburkan secara merata GDM SaMe Granule Bio Organic diseluruh permukaan tanah. Sehingga seluruh permukaan tanah tertutup.
  7. Diamkan selama beberapa hari agar bakteri yang terdapat didalam produk GDM Organik dapat bekerja dengan baik dalam menyuburkan dan menggemburkan tanah dulur.

Diatas adalah panduan cara mempersiapkan media tanam bunga mawar. Selanjutnya, dulur bisa melakukan persiapan benih/biji bunga mawar.  

2. Perlakuan Biji Bunga Mawar

Langkah awal dalam menanam bunga mawar yaitu dimulai dari pemilihan bibit bunga mawar.

Bibit bunga mawar dapat berasal dari biji (generatif) atau dari stek (vegetatif).

Pemilihan bibit bunga mawar sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan, kemudahan dalam mendapatkan bibit dan tujuan budidaya.

Oleh sebab itu, dulur bisa memilih penanaman nantinya menggunakan biji sebagai langkah perbanyakannya ada hal yang perlu dilakukan untuk biji bunga mawar.

biji mawar
Pilih Biji Mawar Bagus dan bersertifikasi di Toko Pertanian

Berikut ini adalah cara pemilihan benih dari biji mawar:

pupuk organik cair gdm spesialis tanaman hias 5ltr
  1. Pilih buah mawar dari tanaman induk yang produktif, berbunga sempurna dan merupakan jenis unggul.
  2. Tunggu hingga bunga menua dan gugur.
  3. Biarkan mahkota bnga mawar gugur.
  4. Petik buah mawar dari mahkota yang sudah gugur tersebut.
  5. Kumpulkan buah mawar tersebut, kemudian simpan ditempat yang kering, atau kering-anginkan.
  6. Siapkan 25 ml Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Hias, kemudian tuangkan kedalam 1 liter air. Aduk hingga homogen.
  7. Masukkan biji mawar pilihan tersebut kedalam larutan Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Hias yang sudah dibuat.
  8. Diamkan biji tersebut didalam larutan Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Hias selama 1 jam. Perendaman biji mawar kedalam larutan Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Hias ini bertujuan untuk menghilangkan bibit-bibit hama-penyakit yang berpotensi menjadi penyakit ketika biji sudah ditanam.
  9. Ambil biji yang mengambang, kemudian buang.
  10. Biji-biji yang tenggelam diambil untuk di tiriskan, kemudian keringanginkan.
  11. Biji siap untuk ditanam.

Itu adalah panduan cara persiapan benih bunga mawar. Setelah media tanam dan benih siap, maka langkah selanjutnya adalah melakukan pananaman. Berikut ini adalah panduan cara menanam biji bunga mawar:

3. Cara Menanam Biji Bunga Mawar

Cara menanam biji bunga mawar meliputi beberapa tahap berikut:

  1. Pastikan media tanam sudah basah dan lembab.
  2. Ambil biji bunga mawar yang sudah diberi perlakuan.
  3. Benamkan biji bunga mawar kedalam tanah sedalam 0,5-1 cm.
  4. Dalam satu pot, isi 2 biji bunga mawar.
  5. Sirami menggunakan sprayer yang lembut.
  6. Letakkan pot ditempat teduh agar biji dapat bersemai dengan baik.

Itu adalah panduan cara menanam biji bunga mawar. Selanjutnya, dulur hanya perlu merawat mawar dalam pot yang sudah dulur tanam.

4. Cara Merawat Mawar Agar Cepat Berbunga

Cara merawat tanaman mawar di pot tidaklah sulit. Meski begitu, ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan.

cara merawat bunga mawar

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah panduan cara merawat mawar agar cepat berbunga:

Penyiraman

  1. Lakukan penyiraman secara rutin setidaknya 1-2 kali sehari. Ini disesuaikan dengan tingkat kelembaban tanahnya.
  2. Pastikan tanah tidak mengalami kekeringan, agar benih yang ditanam dapat segera berkecambah, atau ketika tanaman kecil sudah tumbuh, agar tidak mengalami kekeringan dan stress.

Penyiangan Gulma

  1. Gulma yang ada disekitar tanaman mawar harus segera dibuang/disiangi. Sebab, gulma yang ada didalam pot maupun disekitar pot dapat menjadi vektor penyakit dan sarang hama.
  2. Lakukan penyiangan secara rutin setidaknya 1-2 minggu sekali. Dulur bisa melakukan penyiangan gulma dengan cara mencabut ataupun dengan menggunakan alat.

Pengendalian Hama dan Penyakit Mawar

Ada beberapa jenis hama yang sering menyerang tanaman mawar. Diantaranya adalah:

  • kutu daun
  • kumbang
  • siput berbulu
  • thrips
  • tungau

Cara pencegahan dari masing-masing hama secara garis besar yaitu mengendalikan gulma dan tanaman vektor lainnya.

Dulur tidak mau kan? jika tanaman bunga mawar akan jadi seperti gambar dibawah ini:

serangan hama bunga mawar
Tanaman bunga mawar rusak sebab kekurangan nutrisi tepat dan serangan hama

Selain itu, jangan lupa untuk selalu aplikasikan Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Hias agar kekebalan tanaman terhadap serangan hama bisa meningkat. Dengan begitu, tanaman tidak mudah sakit ketika diserang hama,

Sedangkan pengendalian hama dapat dilakukan dengan teknis, yaitu membuang hama dari berbagai stadia, atau menggunakan insektisida sesuai dosis. 

Nah, untuk mengetahui secara lengkap teknis penanggulangan hama maupun penyakit pada bunga mawar, pentingya dulur mengetahui lebih jelasnya pada artikel Jenis Penyakit dan Hama Pada Bunga Mawar Beserta Pengendaliannya.

Meski sudah dilakukan perawatan, namun kemampuan mawar untuk berbunga sangat ditentukan oleh asupan nutrisi.

Oleh karena itu, dulur harus memilih pupuk bunga mawar agar cepat berbunga dengan tepat. Berikut ini adalah panduannya:

5. Cara Memilih Pupuk Bunga Mawar Agar Cepat Berbunga

Tidak semua pupuk memiliki peran sebagai pupuk bunga mawar agar cepat berbunga.

Sebab, ketika tanaman berbunga, maka tanaman tersebut membutuhkan asupan nutrisi yang cukup.

Dulur disarankan untuk memilih pupuk yang memiliki kriteria tertentu agat tanaman mawar bisa tumbuh dan berkembang dengan optimal. Sehingga bunga yang dihasilkan bisa cepat dan banyak.

Untuk lebih jelasnya, silahkan simak panduan cara memilih pupuk bunga mawar agar cepat berbunga berikut ini:

pupuk bunga mawar
Pupuk sangat berguna untuk mempercepat proses pembungaan pada mawar

a. Pilih Pupuk Yang Mengandung Unsur Hara Makro

Unsur hara makro adalah unsur hara paling penting bagi tanaman. Oleh karena itu, dulur disarankan untuk memilih pupuk yang mengandung unsur hara makro lengkap, yaitu N, P, K.

  • Tanda-tanda dari tanaman mawar yang kekurangan unsur hara makro diantaranya adalah: pertumbuhannya terhambat
  • Daun menguning, batang dan cabang tidak dapat tumbuh besar seperti seharusnya.
  • Selain itu, tanaman juga menjadi lambat dan sedikit berbunga.

b. Pilih Pupuk Yang Mengandung Unsur Hara Mikro

  • Unsur hara mikro harus ada dalam pupuk yang dulur berikan. Meski dibutuhkan dalam jumlah kecil, unsur hara mikro juga harus diberikan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tanaman.
  • Beberapa jenis unsur hara mikro yang harus dipenuhi dari pupuk adalah Na, Ca, Mg, Fe, Cu, Zn, Mn, B, Co, dan Mo. Masing-masing unsur hara mikro tersebut harus diberikan dalam jumlah yang sesuai, berdasarkan kebutuhan bunga mawar.

c. Pilih Pupuk Organik Yang Mengandung Bakteri Menguntungakan

Bakteri menguntungkan (apatogen) adalah jenis bakteri yang hanya bisa hidup pada bahan organik.

Oleh karena itu, asupan bakteri menguntungkan ini hanya bisa didapat dari pupuk organik.

Beberapa jenis bakteri yang dibutuhkan tanaman mawar sebagai bakteri utama diantaranya adalah:

  • Bacillus brevis
  • Bacillus pumillus
  • Bacillus mycoides
  • Klebsiella oxytoca
  • Pseudomonas alcaligenes
  • Pseudomonas mallei
  • Micrococcus roseus
  • Bacillus subtilis
  • Pseudomonas stutzeri
  • Pseudomonas Alcaligenes
  • Bacillus subtilis
  • Streptomyces sp
  • Lactobacillus sp.
  • Bacillus sp.

Bakteri ini berperan penting dalam pembentukan enzim yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan tanaman.

Selain itu, bakteri tersebut memiliki peran penting dalam menyuburkan dan menggemburkan tanah.

Oleh karena itu, pastikan pupuk yang dulur pilih berasal dari bahan organik dan mengandung bakteri menguntungkan.

Sebab, tanah yang subur dan gembur adalah kunci agar mawar cepat berbunga.

d. Pupuk Organik Terbaik Untuk Bunga Mawar

Diatas sudah dijelaskan kriteria pupuk yang terbaik untuk mawar. Dalam memilih pupuk untuk bunga mawar, pastikan dulur sudah memilih pupuk yang sesuai kriteria diatas.

Pupuk bunga mawar agar cepat berbunga yang sudah terbukti antara lain:

  • bisa mempercepat pembungaan
  • memperbanyak jumlah bunga
  • sekaligus mencerahkan warna bunga
  • mempertahankan bunga agar tidak mudah layu dan busuk
pupuk bunga mawar agar cepat berbunga

Rangkaian pupuk GDM Organik yang diformulasikan khusus untuk bunga mawar adalah:

Mitra kami pemilik bisnis tanaman hias bunga mawar, telah menggunakan ketiganya dengan kualitas perawatan intensif dan optimal.

Mengapa demikian?

Pupuk ini sangat direkomendasikan untuk dulur petani bunga mawar ataupun penghobi bunga mawar karena mengandung unsur hara makro-mikro lengkap, organik, dan mengandung bakteri premium yang bermanfaat.

Pupuk ini mengandung unsur hara makro lengkap yang terdiri dari N,P, dan K.

Selain itu, produk ini juga mengandung unsur hara mikro lengkap seperti Na, Ca, Mg, Fe, Cu, Zn, Mn, B, Co, dan Mo.

Dengan begitu, dulur tidak perlu lagi membeli pupuk makro dan mikro terpisah.

Selain unsur hara makro-mikro lengkap, produk ini juga mengandung bakteri premium yang sangat dibutuhkan tanaman dalam membentuk enzim dalam pertumbuhan  dan perkembangannya.

Berikut ini adalah bakteri premium yang terkandung didalam produk GDM Organik:

  1. GDM Black BOS: Bacillus subtilis, Micrococcus roseus, Pseudomonas alcaligenes, Pseudomonas stutzeri.
  2. GDM SaMe Granule Bio Organic: Bacillus Pumillus, Pseudomonas Alcaligenes, Bacillus subtilis, Streptomyces sp. Lactobacillus sp. dan Bacillus sp.
  3. Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Hias: Bacillus brevis, Bacillus pumillus, Bacillus mycoides, Klebsiella oxytoca, Pseudomonas alcaligenes, Pseudomonas mallei, Micrococcus roseus.

Luar biasa kan? Hanya dengan rangkaian produk GDM Organik, dulur sudah bisa memenuhi semua kebutuhan tanaman mawar.

Terlebih, dari masing-masing produk juga memiliki manfaat yang sangat penting dan berbeda-beda, sesuai kebutuhan tanaman.

Fungsi dari masing-masing produk tersebut diantaranya adalah:

gdm black bos (bio organic stimulant)
BLACK BOS merupakan Bio Organic Stimulant berbentuk konsentrat tinggi (pasta)

GDM Black BOS, berfungsi untuk:

  • Meremediasi racun dalam tanah.
  • Menghilangkan cemaran dalam tanah.
  • Menyuburkan tanah.
  • Menggemburkan tanah.
  • Membunuh bibit-bibit penyakit, utamanya penyakit tular tanah.

GDM SaMe Granule Bio Organic, berfungsi untuk:

  • Menutrisi tanah.
  • Menambahkan unsur hara makro.
  • Menambahkan unsur hara mikro.
  • Menyuburkan tanah.
  • Menggemburkan tanah.
  • Mempersiapkan tanah untuk ditanami.
pupuk organik cair gdm spesialis tanaman hias 5ltr

Pupuk Organik Cair GDM Spesialis Tanaman Hias, berfungsi sebagai:

  • Menutrisi tanaman.
  • Memberikan unsur hara makro.
  • Memberikan unsur hara mikro.
  • Meningkatkan imunitas tanaman.
  • Menyuburkan tanaman.
  • Mencegah serangan hama penyakit tanaman.
  • Mempercepat proses pertumbuhan dan perkembangan tanaman, sehingga mawar lebih cepat berbunga.
  • Mempertahankan kesegaran bunga agar tidak mudah layu dan rontok.

Itu adalah fungsi dari masing-masing produk GDM Organik. Terbukti, hanya dengan menggunakan rangkaian produk GDM Organik, bunga mawar sudah mendapatkan semua nutrisi dan kebutuhannya.

Selanjutnya, jika dulur menggunakan produk GDM Organik, dulur bisa melihat panduan teknis Cara Memupuk Bunga Mawar lengkap dengan kebutuhan dosisnya.

Panen Bunga Mawar Potong

Hasil panen bunga mawar
Hasil panen bunga mawar

Setelah berumur lebih dari 2 bulan, bunga mawar akan memasuki masa panen. Hal ini tentunya disesuaikan dengan kebutuhan pasar juga.

Dulur juga bisa melihat potensi produksi tanaman hias dibawah ini:

data bunga mawar

Hasilnya pangsa pasar mawar sangatlah besar, tentu hal ini juga diimbangi dengan produksi yang menempati posisi kedua dominasi tanaman hias yang ramai dibutuhkan.

Pastikan untuk menjadi petani bunga mawar, dulur bisa memaksimalkan kualitas pertumbuhan bunga sekaligus mendatangkan pundi-pundi keuntungan dengan perawatan serta proses penanaman yang tepat.

Tertarik untuk lebih mengembangkan bisnis bunga mawar dulur? konsultasikan sekarang bersama tim ahli pertanian kami dengan menggunakan produk GDM Organik.

Dengan menghubungi melalui tombol dibawah ini:

3 Comments

Join the discussion and tell us your opinion.

niken swastikareply
Januari 8, 2019 at 16:22

terimakasih infonya, sangat membantu.
salam sukses selalu

I NYOMAN LAKENreply
Maret 30, 2020 at 06:35

Bulan berapa mulai menanam mawar

GDM Organicreply
September 11, 2023 at 11:20
– In reply to: I NYOMAN LAKEN

Halo kak, untuk konsultasi lebih lanjut bisa klik tombol WA yang ada di samping kanan layar ya kak

Leave a reply