buah pala gugur muda

Buah Pala Gugur Muda: Gejala, Penyebab, Cara Mengatasi, Hingga Pencegahan

Kendala yang menyerang tanaman buah pala salah satunya buah pala yang gugur saat masih muda. Hal ini mungkin disebabkan oleh beberapa faktor yang membuat buah pala gugur muda dalam masa perawatan.

Hal inilah yang menjadikan buah pala tidak bisa tumbuh secara maksimal, terlebih memang teknis perawatan yang digunakan tidak maksimal.

Akibatnya pertumbuhannya terganggu dan mengakibatkan masa panen tidak maksimal hasilnya. Jika Anda mengalami kendala yang satu ini, tentu ada beberapa hal yang perlu diperbaiki agar tidak mengarah pada kualitas panen yang menurun.

Tentu anda tidak bisa panen jika buah pala gugur muda sehingga bisa menjadi kerugian bagi anda. Karena itu, anda harus tahu terlebih dahulu gejala, penyebabm cara mengatasi, hingga mencegah buah pala gugur muda hingga buah pala tidak berbuah sama sekali.

1. Gejala Buah Pala Gugur Muda

Seperti nama masalahnya, gejala utamanya adalah buah yang gugur dalam waktu yang cepat dari pertama kali dia tumbuh. Gejala ini bisa membuat anda gagal panen hingga akhirnya mengalami kerugian.

buah pala gugur muda

Selain buah yang jatuh dari tempatnya, anda juga bisa melihat gejala lain dari masalah ini. Gejala buah pala yang gugur sangat mudah dikenali. Beberapa gejalanya antara lain adalah busuk, kering, hingga pecah.

Busuk

Sebelum buah pala gugur, anda akan melihat buah pala mengalami pembusukan terlebih dahulu. Ada dua cara buah pala membusuk, yaitu busuk basah dan busuk kering.

  • Busuk basah pada bula pala biasanya bila dilihat dari kulitnya yang lembap dan mengeluarkan sedikit cairan.
  • Warnah buah pala yang busuk basah akan terlihat cokelat dan mudah gugur ketika disentuh. Busuk basah juga menimbulkan bercak berupa garis lurus pada tengah buah pala. Jika anda tekan, buah pala juga menjadi lembek.
  • Anda dapat melihat tanda-tanda busuk kering dari bercak berbentuk bulat dengan ukuran kurang dari 1 cm.
  • Bercak tersebut biasanya berwarna cokelat dan membuat cekungan pada permukaan kulit buah pala. Buah pala yang busuk kering akan mudah gugur pada usia yang relatif masih muda.

Kekeringan

Hampir sama seperti busuk kering, tetapi gejala kekeringan tidak akan menimbulkan bau busuk.

  • Buah pala yang masih segar umumnya berwarna kuning dengan bau khas dan agak lembek ketika anda tekan.
  • Buah pala yang kekeringan tidak akan memiliki bau yang khas ketika anda menciumnya. Selain itu, buah pala yang kering akan sangat keras ketika anda menekannya.
  • Warna kuning pada buah pala juga akan memudar menjadi agak sedikit cokelat bila buah pala kekeringan.
  • Buah pala memang membutuhkan air yang cukup banyak sehingga anda harus rajin menyiramnya. Kebutuhan air untuk pohon pala semakin bertambah ketika musim kemarau.

Pecah

Gejala lainnya yang bisa anda lihat ketika buah pala gugur pada umur yang muda adalah buah pala tersebut terlihat pecah.

Biasanya busuk kering juga bisa membuat buah ini menjadi pecah.

Jika anda melihat gejala pecah pada buah pala, bisa dipastikan kalau buah pala tersebut sedang mengalami busuk buah.

Jika hal ini terus berlanjut anda harus melakukan suatu tindakan untuk mengatasi masalah ini.

Ketiga gejala ini bisa membuktikan kalau buah pala sedang mengalami masalah gugur muda. Jangan pernah menunda untuk mengatasi masalah ini sebelum akhirnya anda mengalami gagal panen.

2. Penyebab Buah Pala Gugur Muda

 Pohon pala berbuah lebat belum tentu mengalami masalah ini. Buah pala yang gugur muda bisa disebabkan oleh banyak hal.

penyebab buah pala gugur muda

Perawatan yang salah, lahan yang kurang tepat, hama, hingga penyakit bisa menjadi penyebab buah pala yang gugur muda. Anda harus mengetahui penyebabnya terlebih dahulu agar bisa melakukan tindakan yang tepat.

Serangan Hama atau Penyakit

Penyebab paling sering yang membuat buah pala gugur muda adalah hama dan penyakit. Hama sering mengambil nutrisi ataupun bagian dari pohon pala sehingga membuat pertumbuhan buahnya tidak sempurna.

Hama yang sering menyerang pohon pala adalah penggerek batang, rayap, atau kumbang. Dari ketiga hama tersebut, penggerek batang paling berbahaya karena cepat membuat tanaman pala mati.

Anda dapat menggunakan pestisida untuk mengatasi ketiga hama tersebut. Jika jumlah hama yang menyerang pohon pala tidak terlalu banyak, usahakan untuk memotong bagian yang terserang saja.

Penyakit yang bisa membuat buah pala gugur muda adalah kanker batang, belah putih, rumah laba-laba, dan busuk buah. Setiap penyakit menyerang bagian yang berbeda-beda. Namun, umumnya membuat buah pala mati sehingga gagal panen.

Kondisi Lahan

Pohon pala tidak bisa tumbuh pada semua kondisi lahan. Anda harus menyiapkan lahan yang sesuai terlebih dahulu baru menanam pohon pala. Jika anda tetap menanam pohon pala di lahan yang tidak bagus, maka buah pala akan cepat gugur.

Iklim dan Lingkungan

Seperti kondisi lahan yang kurang bagus, pohon pala juga tidak bisa hidup di tempat yang tidak sesuai. Iklim yang sesuai untuk pohon pala adalah iklim tropis. Jika anda menanam di iklim yang lain, kemungkinan pohon pala tidak akan bisa berkembang dengan baik.

Salah satu penyebab penyakit pada pohon pala adalah lingkungan yang kotor. Meski hanya pohon, anda tetap harus memberikan lingkungan yang bersih dan baik kepada tanaman ini.

Dosis Pemupukan

Banyak orang beranggapan kalau pohon pala dapat tumbuh dengan lebih cepat bila diberikan pupuk yang banyak. Hal itu sangatlah salah karena pemberian pupuk yang kelebihan dosis malah membuat pohon pala bermasalah.

Selain itu, anda juga harus memberikan pupuk yang tepat. Jangan asal memberikan karena pupuk mengandung unsur hara yang sangat penting bagi pohon pala. Kelebihan atau kekurangan salah satu unsur hara dapat membuat pohon pala mati.

Terpenuhinya Unsur hara makro maupun mikro dapat menyuburkan tanaman pala, selain itu meningkatkan kualitas media tanam buah pala, namun dosis pemupukan yang tidak tepat juga tidak bagus untuk pertumbuhan tanaman buah pala.

Dosis sangat mempengaruhi kualitas pertumbuhan tanaman buah pala, maka disesuaikan juga dengan hasil yang lebih baik. Salah satunya memiliki kandungan nutrisi yang lebih tepat, seperti mengandung bakteri premium yaitu:

  • Bacillus Pumillus
  • Pseudomonas Alcaligenes
  • Bacillus subtilis
  • Streptomyces sp.
  • Lactobacillus sp.
  • Bacillus sp.
  • Micrococcus roseus
  • Pseudomonas stutzeri.

3. Cara Mengatasi Buah Pala Gugur Muda

Setelah mengetahui berbagai penyebabnya, barulah kita bisa mengatasi masalah yang satu ini. Dilihat dari penyebabnya, ada beberapa langkah yang bisa anda lakukan.

cara mengatasi buah pala gugur

Anda bisa menjaga pohon pala dari hama dan penyakit, memperhatikan kondisi lahan, memastikan pohon pala tumbuh pada iklim dan lingkungan yang cocok, serta memberikan dosis pemupukan yang tepat.

 Mengatasi Serangan Hama dan Penyakit

Anda dapat menggunakan pestisida untuk mengatasi ketiga hama yang telah disebutkan sebelumnya.

  • Jika jumlah hama yang menyerang pohon pala tidak terlalu banyak, usahakan untuk memotong bagian yang terserang saja.
  • Penyakit yang bisa membuat buah pala gugur muda adalah kanker batang, belah putih, rumah laba-laba, dan busuk buah.
  • Setiap penyakit menyerang bagian yang berbeda-beda. Namun, umumnya membuat buah pala mati sehingga gagal panen.
  • Untuk mengatasi penyakit pada pohon pala, anda harus melakukan giliran tanaman untuk mematikan penyakit tersebut. Selain itu, anda juga bisa memastikan menanam bibit yang sehat.

Memastikan Kondisi Lahan

Lahan di Indonesia sangat cocok untuk pohon pala karena tanaman ini mudah beradaptasi pada iklim tropis. Namun, anda tetap harus memastikan kalau lahan yang disiapkan berkualitas untuk tanaman pala.

Kriteria lahan yang harus anda siapkan untuk pohon pala adalah tanah gembur, punya kandungan unsur hara, terkena sinar matahari, maksimal 700 meter di atas permukaan laut, kadar asam sekitar 5,5 sampai 7, dan sistem drainase yang baik.

Drainase sangat penting bagi pohon pala agar tidak ada air yang menggenang di bawahnya. Air yang menggenang inilah yang sering membuat buah membusuk.

Sistem drainase menjadi hal dasar yang harus dipertimbangkan kalau anda ingin membudidayakan tanaman yang satu ini.

Salah satunya dengan memperhatikan kualitas pengolahan lahan, saat masa tanam tiba tentu dibutuhkan pengolahan lahan yang tergolong tepat. Mulai dari dosis pemupukannya hingga jenis pupuk dasar yang digunakan.

GDM SAME DAN BLACKBOS

Salah satu kandungan bakteri premium yang harusnya ada pada pemupukan dasar yaitu pseudomonas alcaligenes yang terdapat dalam GDM Granule SAME serta GDM Black BOS.

Kedua kombinasi pemupukan organik ini memang merangsang serta menunjang perkembangan akar. Selain itu juga meningkatkan kualitas unsur hara.

Kandungan unsur hara makro serta mikronya sebagai salah satu penunjang nutrisi tanaman,  menghasilkan enzim, hormone, dan antibiotik alami untuk meningkatkan pertumbuhan, produktifitas dan imunitas.

Penggunaan pupuk organik untuk pemupukan dasar sangat berfungsi maksimal untuk pertumbuhan tanaman, tidak hanya itu saja namun untuk kualitas lahan budidaya juga semakin maksimal.

Memastikan Iklim dan Lingkungan

Salah satu cara menanam pohon pala agar cepat berbuah dan tidak cepat gugur adalah iklim dan lingkungan yang tepat. Iklim tropis di Indonesia sangat tepat untuk pohon pala.

Ada beberapa lingkungan yang tepat untuk pohon pala, seperti dekat dengan gunung berapi hingga ketinggian tidak lebih dari 700 meter. Gunung berapi dapat memberikan mineral yang membantu pertumbuhan pohon pala.

4. Cara Pencegahan Buah Pala Gugur Muda

Lebih baik anda mencegah buah pala gugur muda dibandingkan mengatasinya. Cara mencegah masalah ini harus dilakukan secara konsisten dari saat penanaman hingga setelah panen.

Perawatan Optimal

Buah pala akan tubuh lebih lebat dan berkualitas kalau anda merawatnya secara optimal. Beberapa cara untuk merawat pohon pala secara optimal adalah dengan menyiram sesuai kondisinya.

  1. Pohon pala membutuhkan air yang tidak kelebihan ataupun kekurangan setiap harinya.
  2. Pada cuaca normal, anda cukup menyiram sekali dalam sehari. Bila sedang hujan, tidak perlu disiram.
  3. Jika musim kemarau, siram 2 kali sehari.

Periksa secara berkala seluruh bagian pohon pala dan segera buang jika ada bagian yang busuk atau terserang hama. Hal ini akan membantu agar hama atau penyakit tidak menyebar pada bagian lainnya.

Jenis dan Dosis Pemupukan

Dalam memilih dan menentukkan dosis pemupukan, dibutuhkan beberapa manfaat yang didapatkan salah satunya:

  • Adanya kandungan bakteri apatogen yang bagus untuk memperbaiki dan menyuburkan lahan.
  • Bakteri baik yang ada dalam pupuk dapat menjadi pengatur ZPT atau zat tumbuh alami.
  • Memiliki fungsi yang lebih maksimal untuk penggemburan tanah serta meminimalisir adanya penyakit tular tanah.

Apakah pupuk untuk tanaman buah pala Anda demikian? jika belum pertimbangkan sekali lagi untuk menggunakan kombinasi pupuk lainnya.

Salah satunya pupuk GDM Organik, mengapa demikian?

Adanya kandungan unsur hara makro maupun mikro yang menunjang pertumbuhan tanaman serta menyuburkan lahan.

Kandungan formulasi dari bakteri premium seperti bacillus sangat menunjang proses pertumbuhan dan meminimalisir serangan penyakit.

pupuk buah pala

Pupuk GDM Organik memiliki kombinasi yang lengkap sebagai salah satu penunjang dalam meminimalisir buah pala yang gugur waktu muda, untuk masa pemupukan dasar yaitu Pupuk GDM Granule SAME dan GDM Black BOS.

GDM Granule SAME berfungsi untuk memaksimalkan kualitas lahan atau tanah, sedangkan GDM Black BOS memiliki kandungan nutrisi dan menjadi salah satu booster tanah yang sangat berfungsi menutrisi dan menyuburkan tanah.

Selain itu Pupuk GDM Organik Cair Spesialis Pangan juga memiliki kandungan bakteri premium seperti Pseudomonas alcaligenes yang mampu membantu meningkatkan penyerapan unsur N,P dan K serta menunjang perkembangan akar tanaman.

Lalu dosis pemupukan yang tepat seperti apa? sebagai salah satu pencegahan terhadap buah pala yang gugur saat masih muda, Anda bisa langsung berkonsultasi langsung dengan tim ahli pertanian kami melalui tombol dibawah ini:

Share your thoughts